Jalankan Instruksi Wako, Camat Kulim Lakukan Pembenahan di Tiga Kelurahan

Jalankan Instruksi Wako, Camat Kulim Lakukan Pembenahan di Tiga Kelurahan

Pekanbaru,populisnews.com - Camat Kulim Raja Faisal, Kasi Trantib Riko Eka Putra, Kasi Pem Kadwadi, Babinsa, Babinkantibmas Kelurahan, Lurah Pematang Kapau dan Tokoh Muda Kecamatan Kulim, terus melakukan penggesahan monitoring lokasi rawan banjir yang terjadi di Kelurahan Pematang Kapau, Kelurahan Pebatuan dan Kelurahan Mentangor, Senin (3/4/2023).

Menjalankan instruksi PJ Walikota Muflihun, S.Stp terkait pembenahan sarana prasarana yang ada di Kelurahan, Camat Kulim Raja Faisal langsung turun ke masyarakat guna mendengarkan keluhan yang terjadi di wilayahnya.

Terlihat beberapa titik lokasi yang telah di tinjau ditemukan beberapa persoalan. Seperti, adanya bangunan yang berdiri di atas parit yang mengakibatkan kayu sanggah bangunan tersebut membuat sampah menumpuk dan mengakibatkan penyumbatan aliran parit.

Selaku Camat, Raja Faisal langsung meminta kepada pemilik agar semua penyanggah tiang yang menjadi penyumbat aliran sungai untuk dapat di buka dan dipindahkan.

"Ya, tadi saya sudah katakan kepada para pedagang agar mereka mencopot tiang-tiang penyanggah yang menghambat aliran parit tersebut. Dan Alhamdulillah respon mereka sangat bagus dan mereka akan membukanya," ujar Faisal.

Camat Kulim beserta rombongan melanjutkan peninjauan kembali di beberapa titik terkait laporan warga. Lagi-lagi dalam peninjauan didapat tumpukan sampah di aliran sungai yang berada di wilayah Kelurahan Mentangor,

"Saya minta Pak Lurah berikan imbauan agar tidak ada lagi warga membuang sampahnya ke aliran parit," ucap Faisal tegas.

Apresiasi Warga
Upaya yang dilakukan Camat Kulim Raja Faisal disambut baik oleh warga dan Tokoh Muda Kulim Rahmat Handayani. Bentuk dukungan itu, di tunjukan Rahmat Handayani dengan ikut serta turun blusukan ke lokasi yang dianggap rawan banjir oleh warga.

"Blusukan kali ini sangat luar biasa. Ada 6 (enam) titik yang pak camat kunjungi. Luar biasa, saya sangat bangga dan salut kepada Pak Camat Raja Faisal. Baru hitungan bulan menjabat sebagai Camat Kulim, tapi pergerakan beliau sudah dirasakan warga," ucap Rahmat yang juga sebagai Ketua KNPI Kecamatan Kulim.

Seperti inilah pemimpin yang kita harapkan, kata Rahmat lagi. Karena yang dibutuhkan warga itu action bukan seremoni belaka untuk membuktikan kinerjanya.

"Saya mendoakan semoga pak camat sehat terus dan diberikan semangat untuk membangun wilayah Kulim yang kita cintai," pungkas Rahmat.

Untuk dapat diketahui, monitoring/tinjauan lapangan terhadap laporan masyarakat Kel. Pematangkapau ada di 6 titik. Diantaranya, pemasangan Box Culvert yang menghambat aliran sungai  perumahan Gatra House  di RT.01 RW.05 Kel.Pematangkapau.

Kemudian, menyelesaikan penyempitan dibeberapa aliran sungai di Kel. Pematangkapau. Dan juga menata bangunan liar diatas Parit serta mengatasi tumpukan Sampah di aliran parit. (*)

Berita Lainnya

Index