Bupati Rohil Panen Melon Kuning di Taman Edukasi

Bupati Rohil Panen Melon Kuning di Taman Edukasi

Rohil,populisnews.com - Bupati Rohil Afrizal Sintong didampingi Isterinya Sanimar  panen Buah Buahan di Taman Edukasi Dinas Ketahanan Pangan pertanian Kabupaten Rohil.

Dimana Lokasi lahan edukasi terletak didepan dikantor DKPP ditanami seperti Buah Buahan Molen ,Kuning ,Hijau semangka jagung dan beragam jenis tanaman pangan lainnya.

Bupati menyebutkan program DKPP perlu dipertahankan karena  bisa memotivasi dan mendorong minat masyarakat untuk bercocok tanam memanfaatkan lahan lahan kosong di pekarangan rumahnya.

Selain itu taman Edukasi dapat menjadi daya bagi masyarakat karena beragam tanaman buah seperti melon, jagung, kacang, jambu dan terlihat subur sebagai percontohan bagi masyarakat dapat mandiri bercocok tanam.

"Taman Edukasi menjadi motivasi masyarakat sebagai percontohan  dipandang  ditingkatkan bagaimana bahwa masyarakat Rohil sudah terbisa bersahabat dengan bumi," Kata Bupati Rohil Afrizal Sintong, Selasa (01/8/23) di Taman Edukasi DKPP Batu 6 Bagansiapiapi

Sebelumnya red, anggota DPRD Dumai sempat singgah melihat sekitar di taman edukasi mereka sangat tertarik dengan keunikan beragam ditanami buah buahan dalam hamparan.

Sementara Kadis DKPP Rohil Aldi mengungkapkan bahwa program pertanian akan berkelanjutan ditaman edukasi untuk penanaman buah buahan maupun tanaman pangan lainnya.

"Taman edukasi akan terus ditingkatkan sebagai lahan untuk percontohan untuk memotivasi para pengunjung baik masyarakat dalam maupun masyarakat datang dari luar daerah," sebutnya.(*)

Berita Lainnya

Index