Soal "Pengusiran" Sanggar Teater Selembayung, Fedli Aziz: DPRD Harus Minta Maaf Secara Terbuka

Soal
Fedli Aziz

Pekanbaru,populisnews.com - Pengusiran Sanggar Teater Selembayung di acara Paripurna DPRD Riau dalam rangka HUT Provinsi Riau ke 66, berbuntut panjang. Pimpinan Teater Selembayung, Fedli Aziz minta DPRD meminta maaf.

"Kita minta dewan minta maaf, karena sudah mempermalukan kami di acara mereka. Riau yang katanya ramah anak ternyata sangat kontradiksi dengan apa yang dipertontonkan para pejabat di negeri ini," ucap Fedli yang dihubungi media ini via selulernya, Jum'at (11/8/2023).

Disinggung soal pihak Pemprov yang sudah berkoordinasi dengan Plh Sekwan DPRD Riau Khuzairi dan akan memberi panggung kepada mereka pada acara "Kenduri Rakyat" malam ini bersama Judika, Fedli dengan tegas mengatakan kalau itu berita bohong.

"Bohong itu. Sampai detik ini saya tak pernah dihubungi, baik oleh pihak Pemprov maupun DPRD Riau. Kalau pun mereka meminta kita untuk tampil, kita tidak akan menerimanya. Karena mereka sudah buat kita malu. Yang kita minta pihak dewan meminta maaf secara terbuka. Itu saja," tegas Fedli.(*)

Berita Lainnya

Index