KAMPAR - Teza, aktivis Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) organisasi sayap pro demokrasi PDI Perjuangan, mendesak agar Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian mengevaluasi dan segera memberhentikan Penjabat Bupati Kampar M Firdaus segera.
Menurut Teza, Firdaus serakah dan hanya mementingkan kroninya dalam mengendalikan pemerintahan di Kabupaten Kampar.
"Firdaus bukan tipe yang cocok buat masyarakat di Kabupaten Kampar, dia cenderung bertangan besi dan hanya mementingkan kroninya saja, " ungkap Teza kepada wartawan, Rabu, 4 Oktober, 2023, di Pekanbaru.
Firdaus kata Teza lagi, sibuk dengan menguatkan kekuasannya pasalnya saudara-saudara Pj Bupati Kampar itu saat ini menjadi Calon Legislatif (Caleg) pada Pemilu 2024 ini tersebar di beberapa Partai Politik (Parpol).
"Apalagi yang diharapkan dari sosok yang haus jabatan seperti dia (Firdaus), jika lebih mementingkan kekuasaan daripada mengurusi rakyat terutama masyarakat Kampar ini " tegas Teza yang juga putra kelahiran asal Kampar ini.
Untuk itu, kata Teza dirinya bersama kalangan aktivis di Kabupaten Kampar akan menggalang kekuataan rakyat untuk turun ke jalan mendesak Firdaus segera diberhentikan dari jabatannya. (Es)