Pekanbaru,populisnews.com - Tim bola voli putri, Daejeon JungKwanJang Red Sparks meraih kemenangan pada lanjutan Liga Voli Korea 2024-2025.
Dilansir dari tribunnews.com, menghadapi Suwon Hyundai E&C Hillstate di Chungmu Gymnasium, Kamis (12/12/2024),
Megawati dan kawan-kawan menang, 3-2 (25-20, 25-23, 8-25, 27-29, 15-7).
Bagi tim berjulukan Red Force tersebut, ini merupakan kemenangan pertama mereka atas tim juara bertahan tersebut.
Sebelumnya pada laga 4 dan dan 7 Desember Red Sparks selalu kalah dalam laga 3 set. Hasil laga ini juga membuat tim asuhan Ko Hee-jin ini meneruskan rentetan kemenangan menjadi 4 beruntun.
Sebelumnya, Red Sparks menang atas Hwaseong IBK Altos, dan Gimcheon Korea Exspressway Hi-Pass (2 kali).
Kekalahan atas Red Sparks membuat sang juara bertahan gagal memangkas gap poin secara maksimal dari pemuncak klasemen, Pink Spiders (37).
Dalam laga ini, Megawati Hangestri mengukir 26 poin. Dengan demikian, Megawati sukses menembus 300 angka di bursa top skor Liga Voli Korea. Mega sekaligus dinobatkan sebagai peraih MPV.(*)